Tech

Samsung Galaxy One UI 6.1 Bakal Gunakan Fitur Wallpaper AI di Google Pixel

MILENIALPOS.com – Samsung telah merilis sistem perangkat terbaru, yaitu One UI 6.1, pada November lalu. Pembaruan pada sistem ini masih dilakukan secara bertahap hingga Januari tahun depan.

Dikutip dari 9to5google, sistem perangkat yang baru dirilis ini akan fokus pada pengembangan fitur Kecerdasan Buatan (AI). Hal ini terbukti dari bocoran salah satu pengamat dan penyuka teknologi di platform X.

Akun BenIt Bruhner Pro, mengumumkan bahwa Samsung akan menambahkan fitur wallpaper AI generatif. Dengan adanya fitur ini, pengguna bisa memiliki wallpaper eksklusif berdasarkan preferensi seni masing-masing pengguna.

Menariknya, wallpaper bertenaga AI ini merupakan fitur yang Samsung adopsi dari perangkat Pixel 8 series. BenIt Bruhner Pro yakin bahwa fitur itu dikelola langsung oleh Google karena pengguna harus masuk ke akun Google untuk menjalankan fiturnya.

Untuk mengetahui apakah Samsung benar-benar menggunakan fitur wallpaper AI dari Google, 9to5google membandingkan langsung kedua perangkatnya dengan salah satu topik yang ditawarkan, yaitu Bloom.

Dari topik ini, kedua perangkat memiliki tampilan perintah yang sama. Keduanya sama-sama bertuliskan, “Gambar tanaman lavender yang kabur dengan latar belakang galaksi ruang angkasa merah.”

Gambar yang dihasilkan pun sama. Satu-satunya perbedaan yang terlihat hanyalah User Interface (UI) saat kedua perangkat menampilkan pratinjau. Google menunjukkan tampilan layar penuh, sementara Samsung tidak

Kedua perangkat juga memiliki menu yang berbeda. Untuk meminta lebih banyak rekomendasi teks, Samsung menggunakan kata Surprise Me, sedangkan Google menggunakan kata Inspire Me. Meski Samsung belum mengonfirmasi, kemungkinan besar mereka memang menggunakan fitur wallpaper AI dari Google.

Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close