Hiburan

Rekomendasi Bacaan Webtoon Part 2

MilenialPos.com – Halo Sobat Milenial! Ada gak sih disini yang sebenernya ada minat buat rajin membaca? Tapi rasanya agak berat kalau harus membaca sesuatu yang bahannya itu gak terlalu ringan? Pasti ada dong, termasuk penulis hihi

Yah, seperti yang sobat ketahui bahwasanya menumbuhkan minat atau kegemaran membaca adalah suatu hal yang gampang-gampang susah. Iya gak sih? Ya jawabannya emang relatif. Akan tetapi, pada kenyataannya literasi baca tulis di Indonesia masih menempati urutan 2 dari bawah hehehe.

Penulis memiliki sebuah tips bagi para Sobat Milenial akan persoalan tersebut. Yakini bahwa, perubahan yang besar selalu dimulai dari perubahan yang kecil terlebih dahulu. Perubahan bangsa menuju yang lebih baik, dapat kita mulai dengan melalukan perubahan pada diri sendiri. Tidak terkecuali untuk membangkitkan semangat berliterasi. Seperti misalnya dengan membiasakan diri untuk melatih minat atau kegemaran membaca.

Sobat Milenial dapat memulainya dengan membaca hal-hal ringan, seperti misalnya komik – cerpen – kisah menarik – atau pun blogspot dengan tulisan-tulisan inspriratif. Setidaknya, Sobat Milenial dapat membaca postingan terupdate dengan berbagai hal yang sangat related dengan dunia milenial pada laman Milenial Pos ini hihi.

Sejalan seperti yang penulis katakan sebelumnya, bahwa hal besar datang dari hal kecil terlebih dahulu. Perubahan-perubahan besar selalu lahir dari perubahan kecil yang dilakukan secara konsisten. Minat membaca juga akan bertumbuh, ketika seseorang mulai membiasakan diri untuk membaca bacaan ringan secara rutin.

Saat ini, dunia digitalisasi sedang marak dipergunakan oleh orang banyak. Berbagai macam bacaan secara gratis dapat kita akses melalui smartphone. Jika ingin membaca sebuah cerita yang dilengkapi sebuah gambar yang cukup memanjakan mata, Sobat milenial juga dapat membaca komik digital yang bernama Webtoon. Menyambung dari tulisan sebelumnya: https://milenialpos.com/2021/07/23/rekomendasi-bacaan-webtoon-di-masa-ppkm-part-1/ penulis ingin melanjutkan rekomendasi bacaan webtoon berikutnya, adapun judul yang penulis rekomendasikan dapat disebutkan sebagai berikut:

  1. TSOA (The Secret of Angel) : Menceritakan seorang gadis yang memiliki dua rupa, rupa jelitanya disaat menggunakan make up dan rupa aslinya tanpa polesan make up yang membuat dirinya tidak percaya diri dan merasa buruk. Selain dapat mengenal berbagai macam jenis make-up beserta dengan cara penggunaannya. Pembaca juga akan dimanjakan dengan kisah cinta yang dimilikinya bersama dua pria tampan. Penasaran kan? Langsung baca aja hehe, bahkan sekarang sudah ada drama nya lho! Judul Drama: True Beauty
  2. Muros : Bernuansakan komedi, menceritakan seorang siswa yang memiliki rupa yang lebih dewasa dibandingkan dengan seusianya. Singkatnya sih disebut sebagai “Muka Boros/Muros” makanya tokoh utama pada webtoon ini bernama Muros hehe. Disamping hal tersebut, Muros merupakan murid yang sangat pandai dan memiliki sifat yang berbeda dari kebanyakan orang. Lantas bagaimana kehidupan asmaranya yang dipenuhi dengan berbagai kejadian kocak yang menggelitik perut? Langsung baca aja ya Sobat hehe!
  3. Diary of Desire: Webtoon ini merupakan kumpulan dari berbagai cerita unik yang lebih memperlihatkan bagaimana hasrat manusia itu terpenuhi. Apakah kehidupan dengan hasrat yang kuat dapat menjamin kebahagiaan ataukah mendatangkan kemalangan semata? Alur cerita dari masing-masing part memiliki plot twist yang tidak terduga lho sobat! Bahkan terdapat beberapa part yang menguji langsung emosional pembaca, itulah hal yang menarik dari webtoon ini hihihi.
  4. Bad Guy : Meski bernuansa komedi, akan tetapi webtoon ini menceritakan bagaimana seorang anak yang sudah seperti malaikat dengan berbagai perbuatan, sikap, serta perkataan baiknya ternyata adalah seorang penerus gangster yang cukup ditakuti oleh banyak pihak. Tokoh utama pada webtoon ini memiliki kesan sebagai good boy yang mencintai teman sejak kecilnya. Akan tetapi, temannya itu malah menjalin hubungan dengan seorang berandal kelas. Itulah penyebab dari adanya tekad dari sang tokoh utama untuk meneruskan bakat dari ayahnya sebagai seorang gangster. Ceritanya sangat memperlihatkan bahwa seribu kebaikan akan sirna, ketika satu keburukan mulai muncul. Saksikan langsung keseruannya dengan membaca langsung ya sobat hihi
  5. Pupus Putus Sekolah : Bagi kamu yang ingin mengetahui bagaimana seorang anak kecil tanpa kedua orang tua dan diasuh oleh seorang nenek. Akan tetapi, neneknya kemudian meninggal dan sang tokoh utama harus putus sekolah. Baginya, sekolah sangat menyebalkan! Tapi ia ingin menjadi pintar dan bisa melakukan berbagai hal sesuai keinginannya nanti. Pintar tanpa sekolah? Emangnya bisa? Harusnya itu impian yang wajar dan ia mulai mengenal Sekolah Alam Raya dimana siapapun dapat menjadi gurunya dan dimana pun dapat menjadi sekolahnya. Penulis sangat menyukai webtoon ini, dikarenakan pendidikan non formal serta pendidikan informal disini lebih diperlihatkan dengan sajian yang cukup menarik. Pokoknya kamu wajib baca hehe!

Ya itulah beberapa rekomendasi bacaan webtoon part 2 dari sundut pandang penulis. Kita akan membahas rekomendasi selanjutnya pada part berikutnya. Untuk itu, selalu pantau laman ini agar mendapat banyak berita menarik lainnya. See you next time 💞

Di kondisi yang sulit, optimalkan diri untuk tidak berpikir sempit. Tetaplah lakukan kegiatan positif dan hindari status reaktif.

Salam Berkarya. Salam Milenial

Tags

Jannatul Ma'wah

Lulusan Sarjana Pendidikan Non Formal dengan Indeks Prestasi Kumulatif 3,79/4.00. Pribadi yang memiliki rasa percaya diri dan semangat yang tinggi. Mampu bekerjasama dalam tim maupun secara individu. Mampu bekerja dibawah tekanan dan sangat berambisi untuk terus belajar. Memiliki banyak pengalaman baik dalam berorganisasi maupun berprestasi terutama dalam mengajar dan menulis. Ingin mengenal lebih dekat kunjungi profil Instagram @Jannah_1409 atau Jannatul.mawah1409@gmail.com

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close